Mengenal 6 Ciri Ciri Musang Bulan

Ciri Ciri Musang Bulan - Hay guys kembali lagi bersama saya dalam artikel artikel yang membahas seputar dunia hewan dan dalam kesempatan kali ini saya akan menshare tentang ciri ciri dari musang bulan, apakah teman teman mengenal dengan musang yang satu ini? mungkin teman teman banyak yang belum tahu seperti apa sebenarnya musang bulan ini, yang ingin tahu tidak perlu kawatir karena saya akan mengulasnya buat teman teman.
Musang bulan / galing / musang bertopeng (Paguma larvata) adalah jenis musang yang berasal dari Asia Timur and Asia Tenggara. musang yang penyebaran paling luas ,penyebarannya termasuk Pakistan utara dan Kashmir ke Indochina dan Semenanjung Melayu, Laos, Sumatera(indonesia), Kalimantan(Indonesi), Taiwan, Hainan, terdapat juga di bagian timur dan selatan Cina, dan Kepulauan Andaman dan Nikobar (Nowak, 1999; Veenakumari, 1996; Duckworth, 1998) . Manusia memperkenalkan spesies musang ke pulau-pulau Jepang Honshu dan Shikoku di awal-hingga pertengahan 1900-an (Nowak, 1999). (Duckworth, 1998; Nowak, 1999;. Veenakumari, et al, 1996).

Ciri Ciri Musang Bulan

Berikut ini adalah ciri ciri yang dimiliki oleh musang bulan yang bisa teman teman ketahui dan dalam hal ini telah dirangkum agar mudah dipahami diantaranya yakni :

1. Habitat

Untuk jenis musang bulan sendiri merupakan musang yang bisa ditemui didaerah tropis dan bahkan sering berada didekat sekitar manusia.

2. Pada Bagian Kepala

Selanjutnya yang bisa teman teman perhatikan adalah pada bagian kepalanya dimana musang bulan memiliki terdiri dari garis putih yang menonjol yang membentang dari hidung hingga kening (kadang-kadang bisa lebih banyak atau lebih besar tetapi ketebalan warnanya telah berkurang) membagi dua topeng hitam yang memanjang lateral ke bagian yang jauh dari pipi dan dahi, melewati telinga, dan bawah bagian belakang leher sebelum berhenti tepat di bawah tulang belikat. Mata dikelilingi oleh bulu putih yang dapat bervariasi dari pudar, garis putus-putus ataupun bercak dengan bentuk yang sempurna. Bibir, dagu, dan tenggorokan berwarna putih, memiliki mata berwarna coklat.

3. Bagian Tubuh

Kemudian ciri selanjutnya yang bisa teman teman perhatikan yakni pada bagian tubuhnya dimana musang musang bulan memiliki tubuh dengan panjang sekitar 50 - 76 cm dan untuk berat badan dari musang bulan bisa mencapai 3,6 - 5 kg.

4. Bulu dan Ekor

Pada bagian bulu dan ekor musang bulan berwarna campuran antara orange dan coklat dan ada juga berwarna coklat sedangkan untuk ekornya sendiri panjangnya bisa mencapai 50 - 64 cm 

5. Pada Bagian Kaki

Sedangkan pada bagian kaki musang bulan memiliki sepasang kaki pada bagian depan dan sepasang lagi berada pada bagian belakang dimana setiap ujung kakinya terdapat kuku yang cukup tajam

6. Sifat

Musang bulan memiliki sifat yang sama seperti jenis musang lain dimana ia lebih sering menghabiskan waktunya diatas pohon dan aktivitasnya banyak dilakukan dimalam hari
Baca Juga Artikel Berikut :
Nah teman teman itulah sekilas ulasan tentang Ciri Ciri Musang Bulan yang bisa saya share informasinya buat teman semoga bermanfaat dan dapat menambah wawasan teman teman tentang musang bulan.
Previous
Next Post »